Sunday 4 January 2015

Penyebab Kinerja Otak Makin Melemot



Otak merupakan salah satu organ terpenting yang dimiliki mahkluk hidup khususnya manusia. Otak memegang peranan mengendalikan semua organ yang kita miliki. Ini dapat di buktikan, ketika organ otak terjadi masalah, maka seluruh organ dan sistem syaraf juga ikut terganggu dan menurunkan kualitas kesehatan tubuh. Otak juga berkaitan dengan kecerdasan seseorang. Ada banyak faktor yang menurunkan kecerdasan itu sendiri. Lalu, apa saja penyebab kinerja otak makin melemot...???
 
Setiap orang tentu menginginkan memiliki otak yang cerdas dan mampu berpikir cepat pada segala kondisi. Mereka rela mengasah kecerdasan otak dan mencari berbagai informasi yang berkaitan dengan cara meningkatkan kecerdasan itu sendiri. Tapi dilain sisi, mereka lupa bahwa ada berbagai penyebab kinerja otak melambat. Untuk itulah, tips kesehatan akan mengulas berbagai penyebab kinerja otak menjadi menurun. Berikut ini penyebab kinerja otak makin melemot : 
  1. Konsumsi gula yang berlebihan. Ketika seseorang mengkonsumsi gula yang berlebihan, maka akan berdampak pada terganggunya penyerapan zat-zat penting yang di butuhkan oleh tubuh serta otak. Sehingga nutrisi yang seharusnya di butuhkan oleh otak tidak tercukupi. 
  2. Kurangnya jam tidur. Setelah seharian bekerja dan beraktivitas serta berpikir, organ otak juga membutuhkan waktu istirahat yang cukup. Tanpa istirahat yang cukup dapat di pastikan organ otak juga pasti mengalami gangguan.  
  3. Jarang memanfaatkan potensi yang dimiliki otak. Usahakan selalu menggunakan akal dan pikiran untuk memecahkan berbagai masalah yang sering di hadapi. Karena sering berpikir akan membuat otak terus bekerja dan tidak mengalami penurunan kecerdasan. 
  4. Selalu bergantung dengan kecanggihan teknologi. Sebenarnya banyak sekali informasi yang masih bisa kita ingat lewat memori otak. Namun kita selalu menyalahgunakan google untuk mendapatkan semua informasi yang kita inginkan dengan cepat. 
  5. Malas berolahraga. Olahraga dapat menyehatkan tubuh dan seluruh organ di miliki seseorang. Olahraga ini berfungsi untuk menyeimbangkan susunan senyawa kimia yang menyusun organ otak anda. 
  6. Gemar minum minuman beralkohol. Minuman beralkohol menyebabkan kerusakan organ otak. Membatasi atau bahkan stop dari minuman beralkohol merupakan solusi untuk meningkatkan kinerja otak.  
  7. Tingkat stress yang tinggi. Stres yang meningkat berkaitan pula dengan menurunnya kinerja organ otak. Maka dari itulah, mengurangi atau bahkan menghindari stress yang berlebihan merupakan tips efektif meningkatkan kinerja organ otak itu sendiri.

Info Pendakian Gunung Guntur

 
Gunung Guntur merupakan gunung yang memeiliki ketinggian  sekitar 2000 dpl keatas, dan memiliki luasa kawanan hutan sekitar 250 hektar area terbuka berupa vegetasi hutan pinus dan hutan basah. Kawasn gunung guntur ini di kelola oleh Badan Koordinasi Sumber Daya Alam Jawa Barat di bawah suta keputausan dari MEnteri Kehutanan.

Gunung guntur berada di wilayah kabupaten garut ini dan berada pada wilayah kecamatan Tarogong Kaler yang berjarak 3 kilometer dari ibukota kecamatannya. Dan berjarak 7 kilometer dari Garut Kota.

Gunung guntur ini adalah gunung aktif vulkanik, mempunyai kawah yang berada di sekitar puncaknya. Dari lansekpanya terlihat di kota Garut di kejauhan Gunung guntur mempunyai tiga puncak tertinggi dan terlihat seperti gersang karena jumlah pepohonan yang berkurang di sekitar puncak dan sering terjadinya kebakaran.

Info pendakian
Dalam lingkungan hutan gunung guntur terdapat lembah lembah, air terjun, sungai-sungai berair jernih dan kawah di puncaknya. Karena karakteristiknya yang unik Gunung Guntur sering dijadikan tempat naik gunung bagi para penggiat alam terbuka, tempat berkemah dan hiking para pandu atau pramuka.

Posisi dan letak Gunung Guntur menurut GPS berada pada Koordinat : 7 10' 47" S, 107 51' 47" E
Dan berada pada wilayah administratip kecamatan tarogong kaler, Kabupaten Garut

Untuk mencapai lokasi Gunung Guntur anda  mencapainya dari arah kota Garut yaitu dari terminal Gunturm yang berjarak 5 kilometer. Dari terminal Guntur ini Anda bisa menggunakan angkot atau dengan angkutan tradisonal atau angkutan carteran dengan Tujuan Cipanas. Transportasi ini hanya ada dan beroperasi mulai pagi jam 5 sampai jam 7 malam.


Pendakian ke puncak/kawahnya dapat dilakukan dari Kampung Citiis sebelah selatan Gunung Guntur, dengan waktu tempuh 3 - 4 jam. Untuk menuju Kampung Citiis bisa dilakukan dari Kota Garut (3 km) dengan menggunakan kendaraan roda 4 (empat).

Gunung Guntur adalah nama sebuah puncak dari suatu kelompok gunungapi yang disebut dengan Komplek Gunung Guntur. Komplek Gunung Guntur ini terdiri atas beberapa kerucut, yaitu Gunung Masigit (2249) yang merupakan kerucut tertinggi. Ke arah tenggara dari Gunung Masigit terdapat kerucut Gunung Parukuyan (2135m), Gunung Kabuyutan (2048) Dan Gunung Guntur.
gunung guntur.
Gunung Guntur tidak berdiri sendiri sebagai kerucut tunggal, yang mana di bagian puncaknya dicirikan dengan adanya kerucut-kerucut tua bekas titik erupsi yang merupakan satu kelompok besar Gunung Guntur. Dari kelompok besar Gunung Guntur ini nampak dua buah kaldera, yaitu Kaldera Pangkalan di sebelah barat dan Kaldera Gandapura di sebelah timur.

Dengan terbentuknya kedua kaldera itu maka terbentuk pula rekahan-rekahan yang memanjang dimana kemudian muncul kerucut-kerucut gunungapi, diantaranya Gunung Gajah, Gunung Gandapura, Gunung Agung, Gunung Picung dan Gunung Batususun. Deretan gunungapi yang lebih muda adalah Gunung Masigit, Gunung Sangiang Buruan, Gunung Parupuyan Gunung Kabuyutan dan Gunung Guntur yang merupakan gunungapi termuda dan paling aktif sampai sekarang. Gunung Putri yang terletak agak jauh diselatannya mungkin merupakan salah satu kerucut parasit dari kelompok Gunung Guntur ini. Komplek Gunung Guntur ini di sebelah utara berbatasan dengan dataran tinggi Leles, sedangkan di sebelah timur dan selatan berbatasan dengan dataran tinggi Garut dan di sebelah baratnya berbatasan dengan Gunung Kunci, Sanggar, Rakutak dan Kawah Kamojang.


Keterangan Umum
Nama : G. Guntur
Nama Lain : Gunung Gede
Nama Kawah : Kawah Guntur
Tipe Gunungapi : Strato

Lokasi
a. Geografi : 07o 08'30" LS dan 107o20' BT
b. Administratif : Kabupaten Garut, Jawa Barat

Ketinggian
a. Dml : 2249 m
b. Dari kota terdekat : 1600 m

Pos Pengamatan
a. Lokasi : Desa Sirnajaya, Kecamatan Tarogong, Kab. Garut
b. Posisi Geografi : 07o 11' 55.2767"LS dan 107o 51' 39.1195" BT
Kota terdekat : Garut


SEJARAH LETUSAN
Daftar Waktu Letusan
Tahun Kegiatan
1690 : Letusan besar, banyak orang menjadi korban, daera rusak
1770 : Keterangan lebih lanjut tidak
1777 : Terjadi letusan
1780 : Terjadi aliran lava
1803 : Letusan pada tanggal 3-15 April
1807 : Terjadi letusan pada tanggal 9 Mei
1809 : Keterangan lebih lanjut tidak ada
1815 : 15 Agustus
1815/1816 : 21 September
1816 : 21-24 Oktober
1825 : 14 Juni, hutan di sekitar gunung terbakar
1827/1828 : Keterangan lebih lanjut tidak ditemukan
1829 : Beberapa kampung hancur, beberapa orang menjadi korban
1832 : 16 Januari, 8-13 Agustus
1833 : 1 September
1834/1835/1836 : Bulan Desember
1840 : Terjadi aliran lava ke Cipanas
1841 : 14 Nopember, letusan sangat besar
lk 400.000 batang pohon kopi hancur
1843 : 4 Januari dan 25 November
Tanah rusak dan beberapa kampung terlanda
1847 : Tidak ditemukan keterangan lebih lanjut

Sumber: https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiDC4XPZT3bOxYF162wOvnKeGS8pGbC1lfA4UZWZRaw93VvWWIYncEwShIpIQ_BlvKQ8tImFOeQEYCJZ7hXhWZALvRcPJ9ho5jRR-noFHSz-L_TCP4whWF5glqlMcNTuHfq2mRUkMbT_HXI/s1600/88.gif

Bahaya Tidur Dengan Lampu Menyala



Tidur merupakan aktivitas rutin yang dilakukan oleh setiap orang di berbagai lapisan usia. Banyak sekali manfaat yang dapat kita peroleh dari tidur khususnya di waktu malam hari. Beberapa manfaat tidur malam yaitu dapat mengistirahatkan fisik dan pikiran setelah seharian beraktivitas yang relatif padat. Ada sebagian orang yang suka tidur malam dengan lampu menyala. Namun ada pula yang tidur malam dengan tanpa cahaya dari lampu. Lalu, adakah bahaya dari tidur malam dengan lampu menyala bagi kesehatan tubuh tersebut...???

Tidur di malam hari dengan lampu menyala ternyata memiliki dampak yang tidak baik untuk kesehatan tubuh. Mungkin tak pernah anda bayangkan sebelumnya, terbiasa tidur malam dengan kondisi lampu menyala akan meningkatkan resiko penyakit kanker, kardiovaskular, gangguan sistem metabolisme dan bahkan mungkin diabetes. Artikel kali ini akan mengetengahkan sebuah bahasan tentang berbagai bahaya dari tidur dengan lampu menyala khususnya di malam hari, Berikut ini bahaya dari tidur dengan lampu menyala dimalam hari :
  1. Tidur Malam Dengan Lampu Menyala Menghambat Produksi Melatonin. Hormon melatonin berperan dalam mencegah dan menghambat perkembangan sel kanker pada tubuh. Sehingga sangat dianjurkan untuk mematikan lampu saat tidur malam agar hormon melatonin tersebut dapat berproduksi lebih maksimal saat anda tertidur pulas.
  2. Tidur Malam Dengan Lampu Menyala Sangat Tidak Baik Pada Wanita. Ini dikarenakan, paparan cahaya lampu dimalam hari dapat meningkatkan resiko terkena penyakit kanker payudara dan kanker usus besar bagi kaum wanita. Jadi, para ibu dan remaja putri sebaiknya memulai membiasakan diri tidur malam dengan tanpa nyala lampu. 
  3. Berbagai Efek Buruk Juga Beresiko Mengancam Kesehatan Tubuh Anda. Ini dikarenakan, tidak membiasakan diri tidur malam dengan lampu mati akan berakibat pada berbagai gangguan tidur, penyakit kardiovaskular, gangguan pada sistem metabolisme tubuh serta kemungkinan besar terkena penyakit diabetes yang bisa mengancam jiwa anda. 
Sumber: http://intips-kesehatan.blogspot.com/2013/02/bahaya-tidur-lampu-nyala.html

Mengenal Alzheimer Dan Solusi Ampuh Mencegahnya



Sahabat, mungkin anda pernah mengalami hal seperti ini, "Mana ya kunci motor yang baru aku taruh tadi", atau teman anda bilang, "Kata-katamu tadi udah kamu ucapkan beberapa menit atau jam yang lalu". Mungkin terlihat sepele, tapi jangan pernah mengabaikan hal tersebut. Bisa jadi itu merupakan gejala awal dari penyakit Alzheimer. Definisi Alzheimer sendiri yaitu gejala hilangnya memori di organ otak dalam jangka pendek. Penyakit ini umumnya menyerang mereka yang berusia lanjut atau sekitar 65 tahun keatas. Namun tidak menutup kemungkinan, para remaja dan dewasa juga bisa terkena penyakit Alzheimer tersebut. Lalu, apa saja solusi yang dapat diambil untuk mencegah penyakit Alzheimer tersebut...???

Kepikunan mungkin merupakan kata termudah dan pas untuk mendefinisikan penyakit Alzheimer bagi orang awam. Bapak maupun ibu anda mungkin mengucapkan kata-kata yang sama dalam rentang waktu yang tidak lama yang mana membuat anda mengerutkan dahi. Penurunan fungsi memori otak dalam menyimpan berbagai hal memang akan menurun seiring bertambahnya usia orang tersebut. Meskipun begitu, ada beberapa tips yang dapat dipratekkan sebagai solusi untuk mencegah penyakit Alzheimer datang lebih cepat dari yang diperkirakan. Tips kesehatan, Berikut ini 5 tips mudah atau solusi untuk mencegah penyakit Alzheimer :
  1. Usahakan Untuk Lebih Mengaktifkan Kerja Otak Anda. Ada berbagai cara yang dapat diambil seperti mulai meluangkan waktu untuk membaca buku yang disukai maupun mengisi huruf-huruf tersembunyi di permainan teka-teki silang dapat juga mulai menulis berbagai pelajaran hidup yang anda alami yang bermanfaat bagi orang banyak. 
  2. Mulailah Mengolahragakan Tubuh Anda. Jangan beranggapan bahwa olahraga itu berat dan tidak mudah untuk dilakukan. Berjalan kaki dipagi hari selama kurang lebih 30 menit dan menghirup segarnya udara pagi menjadi olahraga termudah yang bisa dilakukan oleh semua orang termasuk anda. Menurut The Alzheimer's Research And Prevention Foundation, melakukan gerak tubuh atau berolahraga secara teratur mampu mengurangi resiko dari penyakit Alzheimer tersebut sebesar 50 persen.
  3. Mulailah Mengkonsumsi Aneka Makanan Yang Mengandung Sumber Antioksidan. Fungsi antioksidan sendiri yaitu mampu membantu mencegah munculnya penyakit Alzheimer lebih cepat. Aneka buah-buahan serta sayuran berdaun hijau, kacang-kacangan maupun kuning telur merupakan beberapa makanan yang memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi.
  4. Mulai Berlatih Meditasi. Mengosongkan semua pikiran yang berkecamuk di otak dan mulai merasakan setiap hembusan nafas merupakan beberapa cara melakukan meditasi yang benar. Meditasi juga bermanfaat untuk mencegah penyakit Alzheimer. Ini dikarenakan, meditasi mampu mengontrol tingkat stres serta meningkatkan aliran darah yang menuju ke otak.
  5. Istirahat Atau Tidur Cukup Setiap Harinya. Ini dikarenakan, dengan mencukupi waktu tidur akan berdampak pada meningkatnya kesehatan organ otak anda. Sehingga tidur cukup sangat efektif untuk mencegah datangnya penyakit Alzheimer tersebut.
Sumber: http://intips-kesehatan.blogspot.com/2014/04/mengenal-alzheimer-solusi-mencegah.html

Inilah Manfaat Warna Biru Bagi Kesehatan Anda



Biru merupakan sebuah kata yang menggambarkan sebuah warna yang bisa di tangkap oleh indera penglihatan. Mungkin tak pernah anda bayangkan sebelumnya, bahwa sebuah warna khususnya warna biru memiliki dampak yang luar biasa bagi kesehatan tubuh. Tahukah anda bahwa warna merah melambangkan keberanian, warna merah muda melambangkan cinta, hijau melambangkan kesuburan serta warna biru melambangkan kedamaian atau ketentraman. Karena melambangkan kedamaian atau ketentraman, maka warna biru ternyata memiliki manfaat bagi kesehatan anda. Lalu, bagaiman warna biru bisa meningkatkan kesehatan seseorang....????

Sahabat, tips kesehatan. Saat mata seseorang melihat birunya langit, maka akan muncul ketentraman dan kedamaian hati. Ini dikarenakan, saat warna langit biru bersih menandakan bahwa cuaca pada daerah tersebut sangat baik untuk melakukan berbagai aktivitas apapun juga. Berdasarkan sebuah studi yang dilakukan oleh University of Sussex bahwa warna biru bisa meningkatkan kebahagian. Ini dikarenakan, gelombang otak pada seseorang yang melihat warna biru menunjukkan peningkatan rasa kebahagian secara significan yang akan berdampak pula pada peningkatan kesehatan tubuh seseorang.Berdasarkan hasil studi tersebut, maka kita pun bisa meningkatkan kesehatan tubuh sendiri dengan mulai menyukai semua benda yang bewarna biru. Berikut ini adalah penerapan warna biru dalam kehidupan anda :
  1. Pasanglah aneka gambar dinding pada ruangan anda dengan mayoritas berwarna biru di dalamnya seperti gambar pemandangan langit yang bewarna biru atau air laut yang bewarna biru cerah.
  2. Pilihlah warna biru pada kamar tidur anda. Anda dapat memulainya dengan bantal yang bewarna biru, sprei yang bewarna biru maupun guling yang bewarna biru pula.
  3. Mulailah menerapkan warna biru pada dinding rumah anda. Dalam hal ini, pergunakan mayoritas warna biru pada sebagian besar dinding rumah anda.
  4. Mulailah dengan mengaplikasikan warna biru pada ruang makan anda seperti cangkir, piring, meja, sendok serta garpu yang semuanya bewarna biru.
  5. Penuhi warna biru pada kamar mandi anda seperti lantai kamar mandi yang bewarna biru, handuk yang bewarna biru serta sabun yang bewarna biru pula.
  6. Apakah warna baju favorit anda....???. Mulai sekarang, beralihlah untuk menyukai warna biru pada berbagai jenis pakaian yang anda kenakan untuk aktivitas sehari-hari.
  7. Luangkan waktu anda untuk melihat birunya langit saat kondisi cuaca cerah seperti cuaca di pagi hari atau berwisata pada suatu tempat yang memanjakan mata untuk melihat birunya langit saat cerah.
Sumber: http://intips-kesehatan.blogspot.com/2013/08/manfaat-warna-biru-bagi-kesehatan.html

Dokter Vs Google, Manakah Yang Lebih Baik..???





Inilah fakta atau fenomena tentang makin bertambahnya jumlah pengguna internet di era modern ini. Mesin pencari google menjadi sumber informasi bagi para netter di berbagai belahan dunia termasuk Indonesia untuk menemukan berbagai informasi yang mereka inginkan. Fakta lainnya, para netter mulai menjadikan google sebagai "Dokter Pribadinya". Berbagai masalah kesehatan dan keluhan ditanyakan pada mesin pencari google dan mulai mengacuhkan para medis khususnya dokter. Lalu, mana yang lebih, dokter atau google...???.


Sahabat, tips kesehatan. Jika membicarakan bidang kesehatan, maka banyak sekali yang tidak kita ketahui. Fakta lainnya, ada berbagai penyakit baru yang memerlukan penanganan khusus untuk dapat menyembuhkannya. Peran dokter dan google sangat berpengaruh besar dalam membantu seseorang untuk meningkatkan kesehatan tubuh yang dimilikinya. Jadi dengan mengatakan bahwa keduanya sama-sama baik menjadi hal yang adil. Untuk lebih memperjelasnya, maka ada baiknya anda mengetahui peran masing-masing : 
  1. Google. Sebagai salah satu mesin pencari terbesar didunia, ada banyak sekali informasi kesehatan yang dapat kita temukan di google seperti tips kesehatan dan berbagai berita dan informasi kesehatan terbaru. Manfaatnya bagi kita yaitu dapat memandu kita tentang cara-cara bergaya hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga kesehatan tubuh semakin meningkat dan dapat menghindarkan kita dari berbagai penyakit ringan dan mematikan.
  2. Dokter. Sebagai salah satu profesi paling mulia di dunia, dokter mengemban misi untuk membantu menyehatkan seluruh masyarakat. Dokter akan memeriksa berbagai keluhan dan masalah kesehatan di tubuh serta menentukan penanganan yang tepat serta obat yang sesuai untuk proses penyembuhannya.
    Jadi dokter dan google memiliki peran masing-masing yang bertujuan sama yaitu membantu meningkatkan kesehatan tubuh yang anda miliki. Semoga tips kesehatan yang berjudul, dokter vs google, mana yang lebih baik dapat bermanfaat bagi pembaca.
 
Sumber: http://intips-kesehatan.blogspot.com/2014/11/dokter-vs-google-mana-lebih-baik.html

Kerangka Karangan dan Penulisan Karya Ilmiah

Kerangka Karangan

Definisi kerangka karangan adalah rencana penulisan yang memuat garis-garis besar dari suatu karangan yang akan ditulis, dan merupakan rangkaian ide-ide yang disusun secara sistematis, logis, jelas, terstruktur, dan teratur. Kerangka karangan dibuat untuk mempermudah penulisan agar tetap terarah dan tidak keluar dari topik atau tema yang dituju. Pembuatan kerangka karangan ini sangat penting, terutama bagi penulis pemula, agar tulisan tidak kaku dan penulis tidak bingung dalam melanjutkan tulisannya.

Manfaat Kerangka Karangan :

1. Untuk menyusun karangan secara teratur.
2. Mempermudah pembahasan tulisan.
3. Menghindari isi tulisan keluar dari tujuan awal.
4. Menghindari penggarapan sebuah topik sampai dua kali atau lebih.
5. Memudahkan penulis mencari materi tambahan
6. Menjamin penulis bersifat konseptual, menyeluruh, dan terarah.
7. Memudahkan penulis mencapai klimaks yang berbeda-beda. 

Dengan adanya kerangka karangan, penulis bisa langsung menyusun tulisannya sesuai butir-butir bahasan yang ada dalam kerangka karangannya. Kerangka karangan merupakan miniatur dari sebuah karangan. Dalam bentuk ini, karangan tersebut dapat diteliti, dianalisi, dan dipertimbangkan secara menyeluruh. 


Syarat-syarat Kerangka Karangan yang Baik

1. Pengungkapan maksudnya harus jelas.
2. Tiap unit dalam kerangka karangan hanya mengandung satu gagasan.
3. Pokok-pokok dalam kerangka karangan harus disusun secara logis.
4. Harus menggunakan pasangan simbol yang konsisten.


kerangka karangan :

BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar belakang
1.2 Tujuan penulisan
1.3 Manfaat penulisan

BAB II PEMBAHASAN
2.1 Pengertian karangan
2.2 Jenis karangan
2.3 Pengertian kerangka karangan
2.4 Penyusunan kerangka karangan

BAB III PENUTUP
3.1 Kesimpulan
3.2 Saran

Penulisan Karya Ilmiah

Karya Ilmiah atau tulisan ilmiah adalah karya seorang ilmuwan (yang berupa hasil pengembangan) yang ingin mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni yang diperoleh melalui kepustakaan, kumpulan pengalaman, dan pengetahuan orang lain sebelumnya.

Karya ilmiah: pernyataan sikap ilmiah peneliti.
Tujuan karya ilmiah: agar gagasan penulis karya ilmiah itu dapat dipelajari, lalu didukung atau ditolak oleh pembaca.

Fungsi karya ilmiah:
sebagai sarana untuk mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni.
1. Penjelasan (explanation)
2. Ramalan (prediction)
3. Kontrol (control)

Hakikat karya ilmiah: mengemukakan kebenaran melalui metodenya yang sistematis, metodologis, dan konsisten.

Syarat menulis karya ilmiah:
1. motivasi dan displin yang tinggi
2. kemampuan mengolah data
3. kemampuan berfikir logis (urut) dan terpadu (sistematis)
4. kemampuan berbahasa

Sifat karya ilmiah formal harus memenuhi syarat:
1. lugas dan tidak emosional
mempunyai satu arti, sehingga tidak ada tafsiran sendiri-sendiri (interprestasi yang lain).
2. Logis
disusun berdasarkan urutan yang konsisten
3. Efektif
satu kebulatan pikiran, ada penekanan dan pengembagan.
4. efisien
hanya mempergunakan kata atau kalimat yang penting dan mudah dipahami
5. ditulis dengan bahasa Indonesia yang baku.

Jenis-jenis karya ilmiah
umum karya ilmiah di perguruan tinggi, menurut Arifin (2003), dibedakan menjadi:

1. Makalah adalah karya tulis ilmiah yang menyajikan suatu masalah yang pembahasannya berdasarkan data di lapangan yang bersifat empiris-objektif. makalah menyajikan masalah dengan melalui proses berpikir deduktif atau induktif.

2. Kertas kerja seperti halnya makalah, adalah juga karya tulis ilmiah yang menyajikan sesuatu berdasarkan data di lapangan yang bersifat empiris-objektif. Analisis dalam kertas kerja lebih mendalam daripada analisis dalam makalah.

3. Skripsi adalah karya tulis ilmiah yang mengemukakan pendapat penulis berdasarkan pendapat orang lain. Pendapat yang diajukan harus didukung oleh data dan fakta empiris-objektif, baik bedasarkan penelitian langsung (obsevasi lapangan, atau percobaan di laboratorium), juga diperlukan sumbangan material berupa temuan baru dalam segi tata kerja, dalil-dalil, atau hukum tertentu tentang salah satu aspek atau lebih di bidang spesialisasinya.

4. Tesis adalah karya tulis ilmiah yang sifatnya lebih mendalam dibandingkan dengan skripsi. Tesis mengungkapkan pengetahuan baru yang diperoleh dari penelitian sendiri.

5. Disertasi adalah karya tulis ilmiah yang mengemukakan suatu dalil yang dapat dibuktikan oleh penulisberdasarkan data dan fakta yang sahih (valid) dengan analisis yang terinci). Disertasi ini berisi suatu temuan penulis sendiri, yang berupa temuan orisinal. Jika temuan orisinal ini dapat dipertahankan oleh penulisnya dari sanggahan penguji, penulisnya berhak menyandang gelar doktor (S3).

Manfaat Penyusunan karya ilmiah
Menurut sikumbang (1981), sekurang-kurangnya ada enam manfaat yang diperoleh dari kegiatan tersebut.

1. Penulis dapat terlatih mengembangkan keterampilan membaca yang efektif karena sebelum menulis karya ilmiah, ia mesti membaca dahulu kepustakaan yang ada relevansinya dengan topik yang hendak dibahas.

2. Penulis dapat terlatih menggabungkan hasil bacaan dari berbagai sumber, mengambil sarinya, dan mengembangkannya ke tingkat pemikiran yang lebih matang.

3. Penulis dapat berkenalan dengan kegiatan perpustakaan seperti mencari bahan bacaan dalam katalog pengarang atau katalog judul buku.

4. Penulis dapat meningkatkan keterampilan dalam mengorganisasi dan menyajikan data dan fakta secara jelas dan sistematis.

5. Penulis dapat memperoleh kepuasan intelektual.

6. Penulis turut memperluas cakrawala ilmu pengetahuan masyarakat.


Sumber:
Teknik Menulis Karya Ilmiah, Bambang Dwiloka, Penerbit Rineka Cipta, 2005
2Pedoman Penulisan Ilmiah Proposal dan Skripsi, Drs. M. Hariwijaya, Tugu Publisher, 2008

Tips Mudah Agar Tidak Dingin Saat Mandi Pagi Dan Sore




Tips Mandi Pagi Dan Sore. Mandi merupakan aktivitas yang sangat penting bagi manusia. Karena dengan mandi, maka kotoran yang melekat pada kulit akan hilang. Karena itulah mandi sangat baik untuk menjaga kesehatan kita utamanya kulit kita. Tapi kebanyakan orang, banyak yang tidak memperhatikan hal ini. Alasan utamanya yaitu ketika mandi maka rasa dingin yang akan kita hadapi.

Sahabat, tips kesehatan. Penulis memiliki tips mudah agar anda semangat mandi pagi dan sore meskipun dengan tantangan air yang begitu dingin. Tips kesehatan, berikut ini tips agar tidak dingin saat mandi pagi dan sore :
" Siramlah tubuh anda dengan menyiram bagian yang bawah dulu yaitu kaki, kemudian paha anda, lalu naik ke perut anda, setelah dari perut, siram lagi sampai ke leher. Dari leher kemudian kedua lengan dan tangan anda. Setelah itu muka anda, kemudian yang terakhir kepala anda". 
Dengan melakukan hal tersebut saat anda mandi pagi maupun sore. Dijamin, Rasa dingin karena air akan sedikit sekali anda rasakan. Menurut sumber yang penulis baca, Mandi dengan cara tersebut juga sangat baik untuk kesehatan anda. Penyakit ringan seperti batuk dan pilek akan jarang anda alami. Serta tubuh anda akan terlihat lebih sehat dan bugar dengan rutin mandi seperti yang telah tersebut diatas.

Bahaya Menonton Televisi Terlalu Lama Bagi Kesehatan



Hobi menonton televisi...???. Hampir sebagian besar orang tentu menyukai melihat atau menonton televisi dalam kehidupannya. Televisi memang menawarkan berbagai hiburan dan acara yang memanjakan mata setiap orang. Kitapun tidak sadar telah duduk berjam-jam hanya untuk sekadar menyaksikan berbagai acara yang disajikan berbagai stasiun televisi dari film, sinetron, acara olahraga hingga berita artis idola anda. Tapi berdasarkan faktanya, menonton televisi dengan durasi waktu yang lama sangat tidak baik untuk kesehatan tubuh anda. Lalu, apa saja bahaya menonton televisi terlalu lama bagi kesehatan tubuh anda....???

     Sahabat, tips kesehatan. Televisi memang menyajikan berbagai hiburan dan menambah pengetahuan bagi pemirsanya. Melalui televisi, kita dapat mengetahui berbagai informasi dari belahan dunia serta informasi terbaru yang sedang hangat diperbicangkan. Berbagai acara televisi tentu bukan penyebab berbagai masalah kesehatan pada tubuh anda. Dalam hal ini, usahakan jangan terlalu lama duduk di depan televisi. Ini dapat anda lakukan dengan membatasi waktu untuk menonton televisi setiap hari. Tips kesehatan kali ini akan mengulas berbagai bahaya kesehatan saat seseorang menonton televisi terlalu lama. Berikut ini berbagai bahaya menonton televisi terlalu lama bagi kesehatan :
  1. Memicu Meningkatnya Resiko Penyakit Jantung. Melihat televisi terlalu lama (lebih dari 4 jam sehari) dapat menyebabka masalah atau penyakit pada organ jantung. Ini dikarenakan, saat seseorang menonton televisi, maka tubuhnya sedikit sekali bergerak dalam waktu yang relatif lama.
  2. Jam Tidur Malam Yang Tidak Teratur. Tubuh kita membutuhkan waktu istirahat yang cukup setiap malamnya untuk mempertahankan kesehatan tubuh itu sendiri. Membiarkan mata untuk melihat acara televisi hingga larut malam tentu akan berdampak pada menurunnya kualitas kesehatan tubuh dari hari ke hari.
  3. Memperbesar Resiko Diabetes. Berdasarkan sebuah studi yang diterbitkan oleh Journal of American Medical Association pada tahun 2003, menghasilkan bahwa resiko penyakit diabetes akan meningkat mencapai angka 14 persen, saat seseorang menonton televisi selama dua jam dalam seharinya. 
  4. Penambahan Berat Badan Berlebih Atau Kegemukan. Kegemukan pada tubuh tentu memicu munculnya berbagai masalah dan gangguan kesehatan serta penyakit. Kurang aktif bergerak serta mengemil berlebih saat menonton televisi merupakan faktor pemicu obesitas atau kegemukan itu sendiri.
  5. Meningkatnya Resiko Serangan Asma. Menonton televisi dengan durasi yang lama dapat menyebabkan seseorang terserang penyakit asma. Berdasarkan penelitian yang dilakukan di inggris terhadap 3000 anak, mulai usia bayi sampai dengan usia 11 tahun, menunjukkan bahwa anak-anak tersebut akam memiliki resiko menderita asma dua kali lipat saat melihat acara televisi selam dua jam atau lebih setiap hari.
  6. Menurunkan Kesehatan Organ Mata. Saat menonton acara favorit ditelevisi, organ mata akan jarang berkedip dan selalu fokus pada satu objek didepannya. Hal inilah yang akan membuat organ penglihatan akan menurun dari waktu ke waktu.
Sumber: http://intips-kesehatan.blogspot.com/2013/11/bahaya-nonton-telvisi-lama-kesehatan.html

Bahaya Minum Air Putih Jika Kebanyakan

Bahaya Minum Kebanyakan. Tubuh manusia sangat membutuhkan cairan dalam jumlah yang cukup, Cairan tersebut berfungsi untuk membantu kerja dari sel,- sel, organ dan jaringan di dalam tubuh manusia. Untuk itulah, kita di anjurkan untuk mengkonsumsi air putih dalam dalam jumlah yang cukup. Dalam hal ini, 8 gelas air putih sehari merupakan jumlah yang cukup untuk kebutuhan cairan dalam tubuh anda. Sehingga semua kerja organ tubuh lebih optimal. Lalu, bahaya apakah jika minum air putih berlebihan atau kebanyakan bagi tubuh anda.....????

      Sahabat, tips kesehatan. Jika ada yang bilang, banyak minum air putih akan menyehatkan tubuh kita merupakan anggapan yang salah Semoga setelah membaca artikel ini.Anda akan mengetahui bahwa minum air putih kebanyakan justru dapat membahayakan bagi tubuh kita. Oleh karena itulah, tips kesehatan akan menngetengahkan sebuah artikel yang berguna bagi pembaca sekalian. Sahabat, tips kesehatan, Menurut Times of India Berikut ini 5 Bahaya minum air putih jika kebanyakan :
  1. Merusak Komposisi Darah. Jika tubuh kita menerima asupan cairan yang berlebihan akan menganggu kadar kekentalan darah dalam tubuh anda.
  2. Gangguan Peredaran Darah. Jika kadar keketalah darah kita terganggu maka akan berdampak pula pada terganggunya sistem peredaran dalam tubuh kita.
  3. Pembengkakan Sel Tubuh. Ternyata kekentalan darah didalam tubuh akan menurunkan sodium. Sehingga menyebabkan pembengkakan sel dalam tubuh anda.
  4. Mengakibatkan Pingsan. Resiko terburuk dari pembengkakan sel tersebut yaitu anda akan mengalami pingsan, kejang-kejang dan bahkan bisa menyebabkan anda mengalami yang namanya koma.
  5. Menyebabkan Kematian. Akibat palling buruk dari pembengkakan sel terutama di sel otak yaitu dapat menyebabkan kematian bagi manusia. 
    Takaran air yang berlebihan di dalam tubuh kita juga dapat meningkatkan volume darah. Sehingga kondisi tersebut akan memaksa organ ginjal bekerja lebih keras untuk mengurangi jumlah air dalam sistem sirkulasi tubuh anda. Menurut Exercise Associated Hyponatraemia (EAH) memperkirakan ada sekitar 1600 kasus meninggal di seluruh dunia akibat minum air putih berlebihan.  Semoga tips kesehatan yang mengulas 5 bahaya minum air putih jika kebanyakan dapat bermanfaat bagi pembaca sekalian.

Sumber: http://intips-kesehatan.blogspot.com/2012/11/bahaya-minum-air-putih-banyak.html

Perjalanan Merry Riana, Miliarder di Usia Muda




Mandiri dalam finansial adalah mimpi setiap orang apalagi bagi mereka yang masih berjiwa muda. Hal ini berhasil di raih oleh wanita energik yang tak pernah henti-hentinya berusaha demi meraih keberhasilannya. Merry Riana namanya.

Muda, cantik, dan penuh pesona, itulah yang mungkin akan terlintas ketika melihat sosok wanita ini. Namanya melejit di dunia internasional berkat kesuksesan meraup penghasilan satu juta dolar AS di usia 26 tahun.
Tidak semudah membalikkan telapak tangan. Perjalanannya meraih sebuah kejayaannya pun menempuh sejumlah permasalahan. Mulai dari gagal tes masuk dunia perkuliahan hingga kehilangan uang puluhan dollar. Bagaimana wanita cantik ini bisa meraih miliaran rupiah di usia muda? Berikut kisah perjalanannya.

1. Cita-cita kandas Teknik Elektro

Sebelum hijrah dari Tanah Air ke Singapura untuk meraih kesuksesan, Merry sempat bermimpi melanjutkan pendidikannya di Jurusan Teknik Elektro Universitas Trisakti. Namun cita-citanya itu harus pupus lantaran kerusuhan besar di Jakarta tahun 1998.

Kerusuhan terjadi bukan kerusuhan biasa. Tumpah darah, perusakan dan korban jiwa tergambar jelas di sekitar Jakarta. Demi keselamatan dan tak mau ambil risiko, kedua orangtuanya pun akhirnya memutuskan untuk menyekolahkan Merry di Singapura.

2. Gagal tes bahasa Inggris di Nanyang Technological University

Karena keputusan kedua orangtua yang begitu mendadak, sesampainya di Singapura Merry tidak memiliki persiapan yang cukup. Dia pun gagal tes bahasa inggris di Nanyang Technological University.

Tanpa persiapan bekal dana yang memadai pula, Merry meminjam dana dari pemerintah Singapura untuk memenuhi segala kebutuhannya selama hidup di Negeri Singa.
Cukup banyak total pinjamannnya kala itu yang mencapai 40.000 dollar Singapura. Dengan uang saku yang sangat minim, Merry harus menjalani hari-harinya dengan superhemat. Untuk makan saja dia lebih sering makan roti atau mi instan, bahkan berpuasa.

3. Target kebebasan finansial sebelum 30

Tak masalah dengan keterbatasan dana saat di Singapura. Di tahun keduanya kuliah di Negeri Singa, Merry pun mulai membangun segelintir impiannya. Ia memiliki tekad besar mencapai sebuah kebebasan finansial sebelum umurnya menginjak angka kepala tiga.



Meski sudah punya mimpi dan didukung semangat, ketika itu Merry masih dilanda kebingungan cara seperti apa yang tepat untuk mewujudkan angan-angannya itu.
Merry akhirnya magang di perusahaan produsen semikonduktor. Namun di situ ia berpikir upah yang didapatnya baru bisa melunasi utang dalam waktu 10 tahun, tanpa tabungan. Dan artinya Merry tidak bisa mewujudkan cita-citanya yang ingin meraih kebebasan finansial di bawah umur 30 tahun.

4. Merry Riana Organization

Tak pernah mengeluh dan putus asa, Merry terus memutar otak bagaimana caranya agar apa yang diinginkan bisa tercapai. Dia memutuskan untuk berwirausaha meskipun tak punya bekal pendidikan dan pengalaman bisnis.

Dalam perjalannya Merry sempat punya pengalaman pahit. Pernah mencoba praktik dengan terjun ke multi-level marketing meski akhirnya rugi 200 dollar. Bahkan pernah kehilangan 10.000 dollar ketika memutar uangnya di bisnis saham. Mentalnya sempat jatuh meski dalam kondisi tersebut masih bisa menyelesaikan kuliah.

Setahun bekerja setelah tamat kuliah, tepatnya di usia 23 tahun, Merry sudah berpenghasilan 220.000 dollar Singapura. Kira-kira sekitar Rp 1,5 miliar dan ia mendirikan Merry Riana Organization (MRO) di tahun 2004.

5. Total penghasilan Rp 7 miliar

Jatuh bangunnya perjuangan Merry seperti dijadikan pengalaman yang sangat berharga bagi dirinya. Bersama timnya di MRO, Merry memiliki program pemberdayaan perempuan dan anak-anak muda. Melalui perusahaan besutannya sendiri ini, Marry mulai tumbuh dan dikenal sebagai seorang motivator serta pembicara ulung.

Dua tahun berikutnya di usia 26 tahun, penghasilan totalnya mencapai 1 juta dollar Singapura atau sekitar Rp 7 miliar. Kini setelah apa yang dicita-citakan sudah tercapai, wanita kelahiran Jakarta 29 Mei 1980 ini pun memutuskan untuk menetap kembali di Indonesia dan berbagi ilmu agar memiliki hidup yang lebih berarti.